Headlines News :
Home » » Banjir Di Deli Serdang

Banjir Di Deli Serdang

Written By Life Story on Minggu, 04 November 2012 | Minggu, November 04, 2012

Hujan yang terus menerus turun di bulan oktober hingga november membuat provinsi sumatera utara kewalahan menghadapi bencana banjir.

Banjir di medan yang melanda kota medan beberapa hari ini juga turut dirasakan oleh warga deli serdang khususnya warga yang tinggal di bantaran sungai ular dan sungai kualanamu.

Banjir masih merendam ribuan permukiman di tiga kecamatan di Deli Serdang, Sumatera Utara, hingga minggu sore 4 november .

Meski ketinggian banjir mulai surut, ribuan warga tetap mengungsi ke posko pengungsian yang dibangun pemerintah setempat.

Menurut warga, banjir terjadi akibat hujan deras yang mengguyur lokasi sejak pukul 24.00 WIB kemarin malam. Pukul 03.00 WIB, air di Sungai Kualanmu mulai meluap dengan ketinggian mencapai dua meter.

Namun, masih ada sejumlah warga yang berada di rumah. Mereka berusaha menyelamatkan barang-barang berharga dari terjangan banjir. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta Rupiah.


Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : And Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Liputan Medan - All Rights Reserved
Redesign And