Cerita tentang mie aceh pasti anda berpikir tentang makanan provinsi aceh koq ada di medan,yah memang makanan satu ini berasal dari aceh tapi menjadi salah satu makanan favorit di medan.
Ada dua kedai Mie Aceh yang populer di Medan. Pertama, Mie Aceh Titi Bobrok yang berlokasi di Jln. Setiabudi No. 17C dan kedua, Mie Aceh Baru di Jln. Setiabudi No. 48. Kedua kedai ini buka setiap pukul 11.00 WIB-21.00 WIB.
Anda yang bertandang ke Medan harus coba mi dengan campuran kepiting, bisa mi goreng atau mi kuah. Rasanya yang lezat dan kaya rasa rempah semakin terasa nimat disajikan bersama acar bawang, emping melinjo, dan irisan mentimun.
Bagi yang tidak suka kepiting, bisa mencoba mie Aceh biasa, mie Aceh udang, mie Aceh daging, mie Aceh telur, atau mie Aceh cumi. Harganya pun tidak terlalu mahal, berkisar antara Rp8.000,00-Rp40.000,00 per porsi.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !